![]() | |
gambar sekedar ilustrasi |
Meskipun begitu, para pelaku curanmor tetap tumbuh subur dan melancarkan aksi-aksi jahatnya. Baru-baru ini saja, seorang lady biker mengalami perampasan motor di dekat Fly over Tanjung Barat, Jakarta Selatan. Tidak sebatas mengalami perampasan motor saja, Lady biker yang bernama Wida ini sempat mendapatkan perlakuan kasar para pelaku, mulai dari ditendang sampai jatuh dari motornya, dipukul, sampai mengalami pembacokan di kepala.
Kejadian ini bermula ketika Wida pulang dari kerja sekitar pukul 02.20 WIB pagi. Di TKP, Wida dihadang kawanan penjahat bermotor. Situasi jalan amatlah sepi. Para pelaku yang berjumlah sekitar 6 orang tersebut langsung merebut kunci motor. Salah seorang diantaranya lantas menendang Wida hingga jatuh. Tak berhenti di situ, pelaku lain turut memukul dengan gagang golok. Para pelaku ini rupanya bermaksud merampas barang bawaan Wida. Akan tetapi, para pelaku urung melaksanakannya karena melihat ada mobil yang datang dari kejauhan. Namun, mereka tetap membawa kabur motor Wida. Malang buat lady biker ini, sebelum kabur, salah seorang pelaku masih sempat mengayunkan golok ke kepalanya.
"Saya dibacok di kepala, untungnya masih pakai helm, jadinya selamat. Itu pelakunya sempat narik goloknya yang nancep di helm sampai susah sebelum akhirnya kabur," kata Wida, sebagaimana diberitakan detik.com.
sumber: detik.com
0 Response to "Motor Dirampas, Kepala Dibacok"
Post a Comment