Tips Mudik Dengan Motor

Seminggu menjelang lebaran, suasana jalan raya pantura, khususnya di Cirebon sudah ramai oleh kendaraan pribadi para pemudik yang lewat.  Kebanyakan adalah pemudik dengan sepeda motor.

Kelihatannya, kalau diperhatikan pemudik dengan motor tampak enjoy. Namun, mudik dengan menggunakan sepeda motor membutuhkan persiapan khusus baik ridernya maupun juga motornya.
tips aman dan nyaman mudik dengan motor
sumber foto: viva.co.id

Berikut adalah beberapa tips mudik dengan sepeda motor:


1. Pemudik harus memastikan kodisi fisiknya benar-benar fit. Kondisi ini sangat diperlukan mengingat perjalanan panjang yang ditempuh sangat membutuhkan konsentrasi dan ketahanan fisik yang prima.  Siapkan juga vitamin untuk menjaga kesehatan dan ketahanan badan plus perlengkapan P3K.
Usahakan sebelum berangkat pikiran kita relaks, tidak terbebani dengan berbagai masalah. Bila suasana kita nyaman, perjalanan tentunya menjadi menyenangkan.
Dan yang tidak boleh dilupakan sebelum berangkat adalah berdoa, memohon keselamatan sampai tujuan.

2. Lengkapi diri dengan perlengkapan standar berkendara untuk keselamatan seperti helm full face berstandart SNI, sarung tangan, body protector, pengaman lutut, pakaian yang dapat menyerap keringat, jaket, hingga sepatu yang nyaman, hingga jas hujan model baju dan celana terpisah. Jangan lupa surat-surat kendaraan seperti STNK dan SIM.

3. Sebelum berangkat, pastikan bahwa kita tahu rute mana yang akan kita pilih agar tidak tersesat.

4. Tune-up motor plus ganti oli sehingga motor berada dalam kondisi yang OK untuk menempuh jarak jauh. Termasuk juga keausan ban dan tekanan anginnya. Bila ban sudah gundul lebih baik ganti dengan yang baru.

5. Sebelum berangkat, pastikan tangki motor diisi penuh. Dan jangan menunggu jarum panel menunjukkan indikasi merah baru diisi lagi.

6. Kondisi rem juga wajib mendapatkan perhatian. Jangan sampai sudah aus. Karena kondisi di jalanan tidak bisa terprediksi sama-sekali. Bisa jadi hujan, ada lubang di jalan, jalanan bergelombang dan lain sebagainya.

7.Ketika sudah ada jalan, wajib untuk mematuhi rambu-rambu lalu lintas. Dan tetap waspada akan kondisi jalanan.

8. Jaga jarak aman dengan kendaraan lain. Jangan terlalu dekat untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan seperti mengereman mendadak. Hal ini sangat berbahaya karena dikhawatirkan kendaraan di belakang tidak siap dengan pengereman mendadak yang dilakukan sehingga bisa berakibat tabrakan beruntun.


9. Usahakan untuk tidak ngebut saat membawa kendaraan. Dan jangan membawa kendaraan terus-menerus tanpa henti. Maksimal 4 jam tubuh kita sudah harus membutuhkan istirahat sejenak. Begitu juga motor perlu diistirahatkan sejenak.
Ketika istirahat, demi keamanan, lebih baik istirahat di posko mudik yang disediakan pihak kepolisian. Lebih baik lagi kita istiraht di posko mudik yang disediakan oleh pihak pabrikan motor. Karena disana biasanya disediakan berbagai fasilitas pendukung seperti pengecekan kendaraan, bahkan sampai pijat gratis.




0 Response to "Tips Mudik Dengan Motor"

Post a Comment