Pilih Aki Kering Atau Basah

Salah satu bagian yang sangat penting di kendaraan bermotor, khususnya sepeda motor adalah aki. Ada banyak merk aki yang bertebaran di pasaran. Namun, menurut jenisnya ada 2 macam aki, yaitu aki kering dan aki basah.
Masing-masing jenis aki tersebut memiliki keunggulan dan kelemahan masing-masing.

1. Aki basah
tips pilih aki

Aki basah sudah lama digunakan di kendaraan bermotor. Aki basah menggunakan wadah yang semi tranparan. Ini membuat cairan elektrolit yang terdapat di dalamnya dapat dilihat dengan jelas. Fungsi dari cairan elektrolit atau biasa disebut air aki ini untuk merendam sel-sel aki. Oleh karena itu, jika kita menggunakan tipe aki basah, volumenya harus selalu berada di atas batas minimal agar tetap merendam sel-sel. Jika volumenya kurang dari batas minimal, sel penyimpanan arus akan teroksidasi dan berkarat.
Air harus sering dichek ketinggiannya. Jika kurang harus ditambah. Untuk menambahnya digunakan air destilasi. Air ini umunya dijual dalam kemasan botol dengan tutup berwarna biru.

2. Aki kering
tips pilih aki buat motor

Aki kering merupakan pengembangan dari aki basah. Penggunaannya sekarang semakin populer di kalangan masyarakat. Aki kering menggunakan wadah yang berwarna gelap, tidak tranparan sebagaimana aki basah. Aki kering juga tidak memiliki lubang-lubang untuk mengisi air aki.
Pengganti cairan elektrolit adalah gel. Tingak penguapan gel ini sangatlah minim karena saat menguap, tidak dibuang keluar. Dengan demikian bolumenya tetap terjaga.
Keuntungan dengan aki kering adalah minim perawatan. Tidak perlu disetrum kalau aki soak ataupun harus diisi volume air akinya.

Jika menggunakan aki basah:
1. membutuhkan perawatan, harus memeriksa ketinggian cairan dan memastikan cairan harus berada dalam batas yang ditentukan
2. umurnya panjang
3. harga lebih terjangkau

Juka menggunakan aki kering:
1. tanpa perawatan
2. umur aki relatif lebih singkat dari aki basah
3. kalau sudah soak harus diganti
4. harga relatif lebih mahal dibanding aki basah


dari berbagai sumber

0 Response to "Pilih Aki Kering Atau Basah "

Post a Comment